Trend Dunia - Bayern Munich dan Red Bull Leipzig bermain imbang tanpa gol di pekan ke-24 Liga Jerman 2019-2020, Senin (10/2/2020) dini hari tadi. Dengan hasil tersebut kedua tim sama-sama berbagi satu poin dan tak mengubah posisi mereka di papan klasemen sementara.
Padahal laga kandang kali ini seharusnya dimanfaatkan Thomas Muller dan kolega unuk memperlebar jarak mereka dengan sang rival. Saat ini, Bayern berada di puncak klasemen dengan hanya terpaut satu angka dari Leipzig yang beradas satu strip di bawah.
"Kami harus mengakui bahwa imbang adalah hasil yang layak untuk kedua tim. Kami lebih baik di babak pertama, saya benar-benar menyukai 25 menit pertama. Kami tidak begitu dominan setelah itu,” ujar Flick, melansir dari laman resmi klub, Senin (10/2/2020)
“Kami melakukan kesalahan, mengundang lawan kami dan beruntung kami tidak pergi. satu gol ke bawah. Kami tahu kami masih memiliki 13 pertandingan, masih jauh untuk meraih gelar juara. Tapi itulah yang semua orang inginkan, perlombaan yang menarik untuk gelar tersebut,” lanjutnya.
Sementara berbicara mengenai persaingan timnya dengan Leipzig di tangga juara Liga Jerman musim ini, kiper Bayern, Manuel Neuer,
“Kami unggul satu poin. Anda tidak bisa menilai apakah satu tim jelas lebih baik dari pertandingan ini. Kami memulai dengan awal yang lebih baik, kami dominan di babak pertama. Kemudian Leipzig mengubah taktik dan kami harus beradaptasi. Mereka bermain secara pribadi di seluruh lapangan, kami berjuang dengan itu. Itu tergantung dari satu lawan satu saat itu,” tandasnya.
No comments:
Post a Comment