Lazio vs Inter Milan, SMS Minta Aquilotti Ngotot sejak Awal


Trend Dunia - Gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic (SMS), memuji calon lawannya Inter Milan sebagai klub yang hebat. Akan tetapi, pesepakbola berkebangsaan Serbia itu siap untuk menghadapi tantangan berat di pekan 24 Liga Italia 2019-2020 tersebut karena akan bermain di kandang sendiri.
Gli Aquilotti sudah tidak terkalahkan dalam 18 laga Liga Italia beruntun sejak ditekuk Inter Milan dengan skor 0-1 pada pekan lima di Giuseppe Meazza. Lazio bahkan meraih 11 kemenangan beruntun sepanjang periode tersebut dengan total 15 kali poin penuh.
Sergej Milinkovic-Savic mengakui Inter Milan adalah sebuah kesebelasan yang hebat. Akan tetapi, skuad asuhan Simone Inzaghi tidak perlu takut dengan nama besar I Nerazzurri karena akan bermain di Stadion Olimpico. Untuk itu, ia berharap rekan-rekan setimnya bisa menunjukkan determinasi tinggi sejak awal.
“Inter adalah tim yang kuat. Mereka punya banyak pemain bernama besar. Memenangi partai derby akan mendorong kepercayaan diri mereka,” ucap Sergej Milinkovic-Savic, mengutip dari Football Italia, Sabtu (15/2/2020).
“Akan tetapi, kami akan berlaga di kandang sendiri. Kami harus benar-benar tampil ngotot sejak menit pertama dan menanti apa yang akan terjadi,” imbuh pemain berusia 24 tahun tersebut.
Berbeda dengan Inter Milan, Lazio punya waktu seminggu penuh dari pertandingan terakhir hingga menjamu Il Biscione pada Senin 17 Februari 2020 dini hari WIB. Sebab, Inter Milan harus meladeni perlawanan Napoli pada leg I Semifinal Coppa Italia di Giuseppe Meazza yang ironisnya berakhir dengan kekalahan tipis 0-1.

No comments:

Post a Comment